Cara ternak ikan lele sangkuriang dengan benar untuk mendapatkan hasil panen optimal. Untuk melakukan budi daya ikan lele memang sebenarnya sangat mudah dan murah untuk dilakukan. Namun, masih banyak orang yang belum sepenuhnya memahami bagaimana beternak lele sangkuriang dengan baik ini. Ada beberapa tips cara ternak ikan lele sangkuriang yang benar agar menghasilkan ikan lele yang berkualitas baik, berikut ini:
Persiapan Yang Harus Anda Lakukan
Tahap Persiapan Kolam
Dalam cara ternak ikan lele sangkuriang ini, Anda harus memiliki konstruksi kolam yang baik dan tepat, dengan perawatan yang intensif dan kualitas air baik. Sebenarnya dalam cara budi daya ikan lele sangkuriang ini, ada berbagai jenis kolam yang bisa digunakan untuk ternak ikan lele sangkuriang ini, antara lain kolam terpal, kolam tanah, kolam permanen dan lain sebagainya.
Persiapan Bibit Ikan Lele
Langkah berikutnya adalah dengan mempersiapkan bibit atau pemilihan bibit untuk ternak lele berkualitas untuk hasil panen yang juga optimal. Anda sebaiknya memilih bibit ikan lele dengan kualitas tinggi. Adapun caranya adalah dengan memastikan ikan lele tersebut tidak cacat dan sehat secara fisik, gerakannya lincah serta warnanya yang cerah. Setelah memilih bibit ikan lele, ada 2 hal yang perlu Anda pertimbangkan berikut ini:
Sebelum dilakukan penebaran benih ikan lele pada kolam yang disiapkan. Terlebih dahulu lakukan langkah sterilisasi memakai KM4NO4. Larutan senyawa ini ditujukan untuk proses perendaman bibit untuk ternak ikan lele sangkuriang hingga 10 menit supaya bebas terhadap berbagai penyakit. Waktu yang baik untuk melakukan penebaran benih pada ikan lele ini sebaiknya Anda lakukan di pagi maupun di sore hari ketika suhu udara dalam kondisi normal. Caranya dengan memasukkan ikan lele secara perlahan pada kolam agar ikan lebih mudah untuk beradaptasi terlebih dulu.
Tahap Pemberian Pakan Ikan Lele
Cara ternak ikan lele sangkuriang berikutnya adalah dengan pemberian pakan ternak ikan untuk mempercepat proses pertumbuhan pada ikan lele di kolam. Adapun pakan ikan lele yang dianjurkan berupa pelet. Sementara untuk tambahan nutrisi ikan bisa dilengkapi dengan pakan tambahan berupa POC Nasa, Hormonic dan VIterna Plus.
Semua produk ini terdiri atas bahan alami dengan kandungan gizi yang tinggi untuk membantu pertumbuhan ikan lele lebih cepat. Supaya kolam bisa terus stabil serta untuk menjaga ekosistem ikan dengan pemberian pupuk organik padat yang khusus untuk perikanan agar membantu untuk menetralkan tingkat pH, meningkatkan pertumbuhan plankton, dan juga untuk menjaga kualitas air kolam. Anda dapat menebarkan pupuk tadi dengan teratur dalam seminggu sekali.
Semua produk ini terdiri atas bahan alami dengan kandungan gizi yang tinggi untuk membantu pertumbuhan ikan lele lebih cepat. Supaya kolam bisa terus stabil serta untuk menjaga ekosistem ikan dengan pemberian pupuk organik padat yang khusus untuk perikanan agar membantu untuk menetralkan tingkat pH, meningkatkan pertumbuhan plankton, dan juga untuk menjaga kualitas air kolam. Anda dapat menebarkan pupuk tadi dengan teratur dalam seminggu sekali.
Tahap Pemanenan Ikan Lele Sangkuriang
Cara ternak ikan lele sangkuriang pada tahap pemanenan yang merupakan langkah yang paling ditunggu-tunggu oleh setiap peternak ikan. Tahap pemanenan pada ikan lele sangkuriang ini sebaiknya dilakukan melalui penyurutan air kolam. Caranya dengan menyiapkan bak kecil sebagai tempat untuk menampung ikan lele yang dipanen.Adapun biasanya untuk melakukan cara ternak ikan lele sangkuriang, Anda membutuhkan waktu sekitar 45-50 hari.
Budidaya berikutnya cara budidaya ikan lele sangkuriang di kolam tembaok dan keuntungan