Cara Budidaya Ikan Bandeng di Tambak Yang Ideal - Budidaya ikan bandeng di tambak termasuk salah satu jenis usaha yang kian banyak dicari. Karena ikan bandeng mempunyai nilai ekonomi yang tinggi dan bisa dikonsumsi berdasarkan kebutuhan domestik maupun kebutuhan ekspor hingga ke negara-negara luar. Sebenarnya teknik budidaya ikan bandeng di tambak ini sudah dikembangkan dalam jangka waktu lama. Tentunya dengan dukungan dari potensi SDA yang berkualitas, terlebih lagi dengan ketersediaan dari benih bandeng yang mudah, namun produksinya yang cenderung masih rendah. Sehingga membuat peluang budi daya ikan bandeng ini lebih menggiurkan.
Sebelum kita berbicara mengenai budidaya ikan bandeng di tambak, kita akan mengulas sedikit tentang ikan yang satu ini. Ikan bandeng dengan nama ilmiah Chanos chanos merupakan sejenis dari ikan laut yang berasal dari Family bernama Chanidae. Ikan bandeng termasuk jenis ikan yang tingkat adaptasinya lebih tinggi terutama dari perubahan salinitas, sekitar 0-60/milnya. Ikan ini juga lebih tahan pada perubahan suhu yang tinggi sampai 40oC. Untuk ternak dan budidaya ikan bandeng di tambak membutuhkan PH tanah sekitar 7-8, kandungan oksigen yang terlarutnya mencapai 3,5 ppm.
Adapun Tahapan Budidaya Ikan Bandeng di Tambak
• Persiapan Kolam
Untuk persiapan kolam ini, ada beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi antara lain: tanah memiliki ideal terhadap pasang surutnya air sekitar 1,5-2,5 meter, tersedianya air segar agar bisa mengatur komposisi garam untuk perkembangbiakan bandeng, tanah memiliki tekstur seperti tanah liat yang berpasir agar bisa menahan air dari sumur, dan lokasi ideal untuk pertumbuhan ikan bandeng berupa hutan mangrove. Persyaratan ini berlaku untuk kolam yang sudah digunakan secara berkali-kali. Setelah itu, kolam harus dikeringkan terlebih dahulu agar bisa dilakukan pemupukan dan pengapuran pada dasar tambak.
• Tahap Pemupukan
Pada Dasar Tambak
Jika bagian dasar tambak sudah retak-retak, maka langkah selanjutnya adalah dengan melakukan pemupukan di bagian dasar tambak. Adapun tahap pemupukan pada budidaya ikan bandeng di tambak ini bisa menggunakan pupuk kandang/kompos dengan dosis 1-3 ton per hektar dengan jumlah kapur sekitar 1-2 ton per hektar berdasarkan pH tanah. Selain itu, bisa juga menyiram pupuk cair sebesar 4 liter per hektar dengan pemupukan 2 minggu sekali hingga panen.
Jika sudah dilakukan pemupukan isi air dengan bertahap hingga 3 kali tingkat mulai dari 50 cm. Apabila telah dilakukan pengisian air yang sudah sesuai maka Anda bisa melakukan penebaran bibit ikan. Dengan ukuran dari 10 cm bisa diterbarkan bibit dengan pada tebar sebanyak 50 ekor per meternya melalui pemasukan bibit dalam plastik yang berisi ikan hingga 1-2 jam sampai suhu pada air di dalam kemasan dan dalam kolam sama agar ikan bisa beradaptasi.
Jika sudah dilakukan pemupukan isi air dengan bertahap hingga 3 kali tingkat mulai dari 50 cm. Apabila telah dilakukan pengisian air yang sudah sesuai maka Anda bisa melakukan penebaran bibit ikan. Dengan ukuran dari 10 cm bisa diterbarkan bibit dengan pada tebar sebanyak 50 ekor per meternya melalui pemasukan bibit dalam plastik yang berisi ikan hingga 1-2 jam sampai suhu pada air di dalam kemasan dan dalam kolam sama agar ikan bisa beradaptasi.
• Tahap Pemberian
Pakan
Bibit atau benih ikan yang sudah ditebar tentunya membutuhkan pakan yang cukup, dengan memberikan makanan alami. Jika sudah 2 minggu maka taburkan lagi pupuk cair organik agar bisa menumbuhkan pakannya secara alami pada ikan.
• Pemanenan Ikan Bandeng
Tahap panen ikan bandeng meliputi 2 cara, yaitu harvest selektif dan total panen. Harvest selektif melalui pengeringan air terlebih dahulu hingga 70% untuk menjaring ikan yang telah diurutkan berdasarkan ukuran yang sesuai untuk dikonsumsi dan dijual. Sementara panen total dilakukan dengan memanen semua ikan secara bersamaan tidak melihat ukurannya.
Nah itulah langkah-langkah cara budidaya ikan bandeng di tambak dari persiapan kolam hingga panen untuk Anda!
Budidaya selanjutnya tips budidaya udang vaneme air tawar agar menghasilkan
Budidaya selanjutnya tips budidaya udang vaneme air tawar agar menghasilkan